Pilihan Jenis Atap Rumah Anda

On 2015-08-26, in Info, by rainbow

Atap adalah pelindung utama dari sebuah bangunan. Karena itu, penting memilih rangka atap yang tahan rayap, tahan bocor, dan tahan lama. Saat ini ada beberapa jenis rangka atap yang ada di pasaran. Seperti, rangka kayu sebagai tempat bersandarnya genteng tanah liat maupun beton.

Untuk rangka atap kayu, sebaiknya pakailah kayu yang paling tahan cuaca. Nomor satu adalah jati. Urutan berikutnya adalah kayu besi / ulin, merbau, kamper, dan terakhir borneo. Yang terakhir ini sangat rentan terhadap serangan rayap. Jika jati terlalu mahal, pilihan standar untuk struktur rangka adalah kayu kamper.

Penggunaannya mulai kuda-kuda, kaso, sampai reng sebagai penahan genteng. Alternatif lainnya, Anda bisa menggunakan kayu kelapa. Belum banyak memang yang mau menggunakannya. Padahal, kayu kelapa memiliki kulit yang keras. Yang berusia di atas 40 tahun. Kayu ini tidak mudah dimakan rayap.

Ada pula rangka atap baja ringan, yang akhir-akhir ini mulai booming di pasaran. Rangka baja ringan bermutu tinggi dan memiliki sifat ringan dan tipis. Baja ini dikenal dengan cold form steel atau dibentuk setelah dingin. Meskipun tipis, baja ringan memiliki derajat kekuatan tarik yang tinggi sekitar 550 MPa. Berbeda dengan baja biasa sekitar 300 MPa.

Kekuatan tarik dan tegangan dari bahan baja ringan ini untuk mengkompensasi bentuknya yang tipis. Ketebalan baja ringan yang beredar sekarang ini berkisar dari 0,4 mm – 1 mm. Kualitasnya yang tinggi membuat harganya juga tinggi.

Banyak keuntungan bisa diperoleh jika menggunakan baja ringan sebagai rangka atap. Empat kelebihan utamanya: anti rayap, tahan cuaca dan api, bergaransi, serta dapat menjadi investasi jangka panjang. Jika ingin memperoleh banyak keuntungan tadi, Anda harus memilih rangka atap baja ringan berkualitas. Untuk memastikan Anda mendapat atap baja ringan yang berkualitas, Anda harus cermat memilih produsennya. Top Truss memberikan kemudahan bagi Anda dalam hal pemesanan hingga pemasangan dengan harga yang terjangkau. Tunggu apalagi? Nikmati banyak keuntungan dengan menggunakan baja ringan Top Truss sebagai rangka atap rumah Anda.

Tags : atap
rumah
rangka
kayu
bajaringan
Clearance PromotionBuy NowSpecial DiscountPromo Decra
Order Now Informasi tehnik Join Us