Berikut 5 cara mengatasi atap genteng bocor:
1. Rombak Ulang Atap Rumah
Konstruksi rumah yang tidak tepat juga bisa mengakibatkan kebocoran, contohnya saja kemiringan atap yang kurang tepat atau pun dikarenakan bentuk atapnya yang tidak proporsional. Untuk atasi hal ini mau tidak mau Anda harus renovasi atap rumah agar tidak terjadi kebocoran lagi dan dapat menggantinya dengan asbes.
2. Lapisan Karpet Anti Air
Jika kebocoran yang telah terjadi ini dikarenakan tidak diketahui apa itu penyebabnya, maka Anda dapat menambahkan karpet khusus yang digunakan untuk lapisan bagian atap rumah. Berikan saja karpet khusus tersebut pada area kebocoran yang sedang terjadi.
3. Perbaiki atau Pun Ganti Genteng Baru
Khususnya untuk masalah genteng yang bocor diakibatkan karena posisi genteng atap pada rumah Anda yang tidak sesuai, bergeser, atau pun pecah, solusi terbaiknya adalah dengan cara ganti genteng tersebut dengan yang baru serta lakukan penataan ulang yang tepat dan sesuai.
4. Lapisan Anti Bocor
Anda bisa mengatasi masalah tersebut adalah dengan cara memberikan cat pelapis anti bocor. Cara untuk menggunakannya sangatlah mudah, yakni seperti cara mengecat bagian tembok rumah tinggal Anda. Jika sudah diberikan cat anti bocor, maka tunggulah hasilnya pada saat hujan tiba, apa masih bocor atau pun tidak. Jika memang masih bocor, maka Anda bisa mencobanya dengan cara yang lain.
5. Perbaiki Talang Air Serta Pipa Pembuangan
Salah satu penyebab utama atap genteng rumah Anda bocor bisa saja terjadi dikarenakan talang air yang mampet, pecah, rusak, kemiringannya kurang tepat, atau oleh hal lainnya, sehingga pada saat hujan tiba, talang tidak bisa menahan air hujan yang deras.
Severity: Notice
Message: Trying to get property of non-object
Filename: blog/index.php
Line Number: 62