Cara Mengoptimalkan Atap Rumah dengan Model Segi Empat agar Energi Positif Bisa Masuk

On 2016-02-25, in Tips, by rainbow

Terkadang mendekorasi rumah tak jauh dari desain eksterior dan desain interior. Namun banyak orang yang melupakan bahwa mendesain rumah itu juga bisa dilakukan pada bagian atap rumah. Memiliki atap rumah yang bagus dan berkualitas juga sangat penting. Mengapa? Atap rumah sejatinya adalah sebuah pondasi yang sangat penting dalam menjaga rumah dari terpaan hujan dan juga ganasnya cuaca di siang hari. Bayangkan jika atap rumah yang anda miliki merupakan atap rumah yang desainnya kurang bagus dan kualitasnya tidak bermutu. Nantinya rumah anda malah akan sangat mudah sekali bocor dan juga tampilannya menjadi tidak sedap untuk dipandang.

Beberapa arsitek mengatakan bahwa ada kaidah budaya yang dimiliki oleh masing-masing atap rumah. Kaidah budaya itulah yang nantinya menentukan bangunan rumah tersebut mau dibentuk seperti apa dan bagaimana. Di samping itu ada juga bagian atap yang unik seperti rumah yang dimiliki oleh orang Tiong Hoa yang mana bagian atapnya dibuat melengkung. Sebenarnya ini merupakan kesan kretivitas yang sangat bagus untuk rumah tersebut. Indonesia juga memiliki desain atap rumah yang bagus, tapi tidak seunik desain rumah Tiong Hoa yang dicontohkan diatas. Tentu saja dalam ilmu feng shui, rumah adat Tiong Hoa adalah rumah yang kaya akan aliran energy yang positif karena dibangun sesuai dengan kepercayaan dari budaya china yang sangat selektif dalam membangun sebuah rumah yang nyaman untuk dihuni.

Lalu bagaimanakan rumah yang bagus dan memiliki atap yang nyaman itu? Rumah yang bagus adalah rumah yang berbentuk persegi atau rumah yang berbentuk huruf O. Para arsitek mengatakan bahwa inilah yang membuat cahaya yang masuk dalam rumah tidak sampai meresap dan masuk mengganggu orang yang tinggal di dalamnya. Dalam hal ini, ada beberapa pakar arsitek yang juga mengatakan bahwa rumah berbentuk huruf O itu sebenarnya tidak bagus karena nantinya akan membuat energi yang masuk menjadi tidak fokus dan terpecah.

Disamping itu, banyak juga pengemban properti yang juga melakukan cara yang cukup unik dalam membangun atap rumah, yaitu mengaplikasikan sebuah atap yang berbentuk L. Para ahli Feng shui berpendapat bahwa rumah yang memiliki atap berbentuk L merupakan rumah yang kurang ideal karena nantinya akan menyebabkan missing sector dan juga terpecahnya aliran energi yang masuk ke dalam rumah tersebut. Rumah dengan atap berbentu segi empat merupakan pilihan yang direkomendasikan oleh para ahli pembangunan rumah dan rumah jenis ini kini banyak ditemukan di Negara Indonesia. Material yang digunakan di bagian atap rumah juga harus bagus untuk menjaga ketahanan yang dimilikinya terhadap cuaca. Apabila menemukan ada bagian atap yang rusak dan bocor sebaiknya segera diperbaiki agar rumah menjadi layak untuk dihuni dan bebas dari masalah.

Tags : tips
rumah
atap
genteng
model
dekorasi
Clearance PromotionBuy NowSpecial DiscountPromo Decra
Order Now Informasi tehnik Join Us